Kelompok Keilmuan Farmakokimia
Kelompok Keilmuan (KK) Farmakokimia terdiri dari dua subkelompok keilmuan utama, yaitu: Farmasi Analisis dan Kimia Medisinal. Sumber daya Kelompok Keilmuan mendukung semua rangkaian kegiatan penelitian di bidang Farmasi Analisis, Kimia Klinik, Analisis Mikrobiologi, Analisis dan Keamanan Makanan, dan Kimia Medisinal.
Program Unggulan Bidang Pendidikan/Pengajaran
Dalam bidang pendidikan KK Farmakokimia mengembangkan matakuliah-matakuliah untuk program sarjana Sains dan Teknologi Farmasi dan program sarjana Farmasi Klinik dan Komunitas, dan program studi teknologi kesehatan yang akan dibentuk dengan isi yang sesuai dengan perkembangan IPTEK dan perkembangan penelitian di Farmakokimia ITB, serta sesuai dengan tuntutan kompetensi yang dibutuhkan di dunia kerja. Memfasilitasi ilmuwan untuk memperdalam ilmunya melalui program magister atau doktor dalam bidang farmasi analisis, kimia medisinal, toksikologi analisis, serta analisis dan keamanan makanan.
Program Unggulan Bidang Penelitian
- Pengembangan dan validasi metode analisis sediaan farmasi maupun produk makanan yang mengandung berbagai komponen zat aktif atau nutrisi, serta analisis kontaminan. Hal ini berkaitan dengan kesulitan yang dihadapi oleh industri farmasi dan industri makanan.
- Desain, sintesis dan pengujian biokimia fisik senyawa kationik porfirin sebagai kandidat anti kanker. Penelitian ini melibatkan kolaborasi dengan institusi internasional dan diharapkan dapat mendorong peningkatan jumlah publikasi internasional.
- Pengembangan turunan alkaloid kina sebagai selektor kiral dan kandidat obat anti malaria. Pengembangan turunan kuersetin sebagai kandidat obat antiinflamasi non steroid.
- Optimasi prosedur sintesis intermediet antibiotika beta-laktam.
- Pengembangan food additive berbasis bahan alam, terutama zat warna dan antioksidan.
- Rekayasa kandidat vaksin TB dari protein mikobakterium. Dengan telah didirikannya TB center di Sekolah Farmasi diharapkan dalam waktu 5 tahun dapat mengajarkan vaksin TB yang sangat dibutuhkan oleh negara-negara berkembang di Asia dan Afrika. Penelitian ini merupakan penelitian lintas KK di Sekolah Farmasi dan melibatkan peneliti dari perguruan tinggi lain di dalam dan luar negeri.
Program Unggulan Bidang Layanan
Memberikan layanan pengujian mutu berbagai produk, termasuk obat, kosmetik, makanan, perbekalan kesehatan rumah tangga, dan alat kesehatan non elektromedik tertentu.
Ketua
Anggota
- apt. Elin Julianti, S.Si., M.Si., Ph.D
- Prof. Dr. apt. Ilma Nugrahani, S.Farm., M.Si
- Prof. apt. Marlia Singgih Wibowo, Ph.D
- Prof. Dr. rer. nat. apt. Rahmana Emran Kartasasmita, M.Si
- Prof. Dr. rer. nat. Sophi Damayanti, M.Si
- Prof. Dr. apt. Tutus Gusdinar Kartawinata
- Dr. apt. Tursino, S.Si., M.Si
- Dr. apt. Benny Permana, S.Si., M.Si
- apt. Andhika Bintang Mahardhika, S.Farm., M.Si.
- Dr. apt. Tasia Amelia, S.Farm., M.Si
- apt. Muhammad Azhari, S.Farm., M.Si.
- Dr. Fransiska Kurniawan, S.Farm., M.Si
Asisten Akademik
Laboratorium
- Laboratorium Kimia Farmasi dan Instrumen
- Laboratorium Kimia Klinik dan Biokimia Medik
- Laboratorium Mikrobiologi Farmasi dan Bioproses
- Laboratorium Kimia Medisinal, Komputasi dan Uji Molekul Bioaktif
Cakupan Tema Penelitian
- Pengembangan metode analisis
- Desain dan sintesis senyawa porfirin dan klorofil untuk penanganan penyakit kanker, dan telaah kimiawi obat kanker yang ada
- Desain dan sintesis senyawa turunan kinin sebagai anti malaria, reagen stereoselektif
- Pengembangan metode sintesis Dane Salt untuk menunjang kemandirian produksi amoksisilin
- Rekayasa dan isolasi kandidat vaksin TB dari protein mikobakterium
- Pengembangan zat warna alami (klorofil, monascus)
- Pengembangan reagensia
- Pengembangan alternatif bahan makanan dari sumber lokal.
Riset Unggulan (2007-2010)
- Pengembangan dan validasi metode analisis sediaan yang mengandung multivitamin, asam amino dan mineral (Kerjasama dengan industri farmasi)
- Pengembangan metode penentuan melamin dalam berbagai produk susu (kerjasama dengan industri makanan)
- Pengembangan Radiofarmaka untuk Diagnosa dan Terapi Kanker (Hibah Unggulan Strategis Nasional, DP2M Dikti)
- Uji Pre-klinik Senyawa Kationik Porfirin sebagai Kandidat Anti-kanker (Hibah Kompetensi, DP2M Dikti
- Pengembangan Pigmen Karotenoid dari Jamur Oncom Merah (Nerospora sitophilla) sebagai Pewarna Alami Bahan Obat dan Makanan (Hibah Penelitian sesuai Prioritas, DP2M Dikti)
- Pemanfaatan Daun Singkong sebagai Material Awal Sintesis Obat Antiinflamasi Turunan Kuersetin yang Poten (Insentif Riset Terapan, KNRT)
- Produksi Dane Salt sebagai Upaya Mendukung Kemandirian Produksi Antibiotikum Amoksilin di Indonesia (Hibah Unggulan Strategis Nasional/Tahun ke-2, DP2M Dikti)
- Radiofarmaka Berbasis Porfirin untuk Diagnosa Kanker (Riset Unggulan Berorientasi Paten, IMHERE SF ITB)
- Sintesis Senyawa Turunan Klorofilin untuk Terapi Kanker (Hibah KK, ITB)
- Rekayasa kandidat vaksin TB dari protein mikobakterium.
Mitra Kerja Sama Penelitian
- Department of Applied Chemistry, Keio Univ., Jepang (Prof. Hidenari Inoue, Ph.D., Prof. Yoshioka Naoki, Ph.D.)
- Jena Univ., Jerman (Prof. Dr. J. Lehmann, Dr. M. Decker)
- Duesseldorf Univ., (Prof. Dr. Mathias Kassack)
- Department of Molecular Imaging and Radiotherapy, Chiba Univ., Jepang (Prof. Yasushi Arano, Ph.D.)
- Virginia Bioinformatic Institute, USA (Dr. Biswarup)
- Divisi Pusat Pengembangan Radiofarmasi, BATAN, Puspitek Serpong (Abdul Mutalib, Ph.D.)
- Jurusan Kimia, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta (Mudasir, Ph.D.)
- RS Paru Rotinsulu, Bandung (dr. Fransisca, M.Kes.)
