Syukuran Wisuda Pascasarjana Periode Juli 2017

Syukuran Wisuda Pascasarjana Periode Juli 2017

Syukuran Wisuda Pascasarjana Periode Juli 2017

Pada hari kamis, 20 Juli 2017, Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Farmasi (HMPF) ITB telah menyelenggarakan acara syukuran wisuda pascasarjana periode Juli 2017. Acara tersebut diikuti oleh 28 orang wisudawan, yang terdiri atas 27 orang wisudawan jenjang magister dan 1 orang wisudawan jenjang doktor. Selain itu, jajaran dosen dan mahasiswa aktif yang lain pun ikut hadir dalam acara syukuran tersebut. Sehingga diperkirakan ada sekitar 100 orang yang turut meramaikan acara syukuran wisuda.

Acara syukuran wisuda diawali dengan sambutan dari Ketua Program Studi Pascasarjana Farmasi ITB yaitu bapak Prof. I Ketut Adnyana. Beliau memaparkan harapan-harapan kepada para wisudawan agar nantinya bisa menjadi manusia yang bermanfaat sesuai kompetensi masing-masing. Acara sambutan dilanjutkan oleh Ketua HMPF yaitu La Ode Akbar Rasydy sekaligus mewakili panitia untuk mengucapkan selamat dan juga memohon maaf jika banyak kekurangan dalam penyelenggaraan acara.

Acara syukuran dilanjutkan dengan penyampaian pesan dan kesan dari perwakilan kelompok keilmuan (KK) yang berjumlah 8 KK yaitu Biologi Farmasi, Farmakokimia, Farmasi Klinis, Farmasetika, Farmakologi, Farmasi Industri, Bioteknologi, dan Keolahragaan. Dilanjut dengan salam-salaman dan foto bersama. Acara kemudian ditutup dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Abdurrafi Maududi Dermawan dan makan bersama.

Kami berharap acara syukuran wisuda dapat menjadi ajang silaturahim dan perwujudan rasa syukur atas kelulusan para wisudawan dan wisudawati. Semoga ilmu yang telah didapatkan bisa berguna bagi nusa, bangsa, dan agama.

 

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.