Workshop Mata Kuliah Olahraga: "Tingkatkan Kualitas Pembalajaran Mata Kuliah Olahraga"
Bandung 12/08 – Demi meningkatkan kualitas pembelajaran mata kuliah olahraga pada tahap persiapan bersama (TBP) Institut Teknologi Bandung, KK Ilmu Keolahragaan SF ITB mengadakan workshop dengan mengusung tema “Refleksi Dan Evaluasi Model Pembelajaran Olahraga Pada Tahap Persiapan Bersama ITB”.
Workshop yang diadakan di Ruang Edukatorium lt.4 SF ITB ini dihadiri perwakilan-perwakilan dari universitas dan perguruan tinggi yang memiliki program studi olahraga dan kelas olahraga.
Ada dua pembicara dalam workshop yang diadakan KK Ilmu Keolahragaan SF ITB, yang pertama adalah Dr. Yudy Hendrayana M.Kes yang merupakan dosen dari FPOK UPI dan Tommy Apriantono M.Sc, Ph.D. yang merupakan dosen SF ITB dan juga Ketua KK Ilmu Keolahragaan SF ITB. Pada kesempatan ini kedua pembicara membawakan materi tentang Membangun karakter dan kondisi fisik melalui pendidikan jasmani dan olahraga serta Reflleksi dan evaluasi mata kuliah olahraga pada Tahap Persiapan Bersama ITB.
Turut hadir pula dalam workshop ini Dekan SF ITB Prof.Dr. Daryono Hadi, M.Sc., dalam sambutannya terkait workshop yang diadakan KK Ilmu Keolahragaan ini, beliau mengharapkan melalui workshop ini dapat meningkatkan kualitas pembelajaran mata kuliah olahraga di ITB kedepannya, beliau juga berpesan bahwa mata kuliah olahraga di ITB yang sudah berlangsung selama 25 tahun ini tidak hanya menjadi syarat lulus saja melainkan juga mampu membangkitkan kebutuhan mahasiswa akan sehat dengan malakukan aktivitas olahraga. (Ar)